Saturday, August 17, 2013

Resep Membuat Kue Kering Coklat


Kue  kering coklat digemari oleh banyak orang, karena kudapan enak ini bisa menjadi makanan pelengkap atau bisa dibilang kue pencuci mulut setelah makan. Kue ini juga cocok untuk dijadikan suguhan bagi tamu yang berkunjung ke rumah kita. Bisa juga sebagai camilan ketika bersantai dengan keluarga atau ketika menonton TV bersama. Proses pembuatannya yang mudah sehingga anda pun bisa mencoba membuatnya. Berikut ini saya coba sajikan Resep Membuat Kue Kering.

Bahan:

  • Mentega asin dingin 100 gram
  • Margarin 50 gram
  • Gula tepung 100 gram
  • Kuning telur 1 butir
  • Coklat pasta 1/2 sendok teh
  • Dark cooking chocolate 50 gram, lelehkan
  • Tepung terigu protein sedang 125 gram
  • Maizena 50 gram
  • Susu bubuk 25 gram
  • Coklat bubuk 15 gram
  • Baking powder 1/8 sendok teh

Cara membuat kue kering:

  • Langkah pertama, kocok mentega, margarin, dan tepung gula selama 1 menit hingga lembut. Kemudian tambahkan kuning telur, kocok sampai rata.
  • Langkah kedua masukkan coklat pasta dan dark cooking chocolate leleh, aduk hingga rata.
  • Langkah ketiga, tambahkan tepung terigu, maizena, susu bubuk, coklat bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
  • Langkah keempat, spuit di atas loyang kue kering yang telah diolesi margarin.
  • Terakhir, oven kue tadi dengan api bawah suhu 150 derajat Celsius kurang lebih selama 15 menit hingga matang.
Itulah cara singkat Resep membuat kue kering coklat. Semoga bermanfaat.

0 komentar:

Post a Comment